...Dream and Action...

...dream and action...

Kamis, 24 November 2011

Love to Laugh

Tertawa adalah pekerjaan paling ringan yang pernah ada. Tak perlu cost jika hanya ingin tertawa. Tak ada pekerjaan yang lebih menyenangkan dari pada tertawa. Semua beban seakan hilang jika anda sudah melebarkan mulut, mengeluarkan suara hati terdalam dan tubuh bergoyang menyelaraskan.

Dan saya sangat senang tertawa. Bagi saya, tertawa itu cerdas. Saya irit dalam hal berbicara, namun jika tertawa suara saya menggelegar. Beberapa teman suka komplain dengan cara saya tertawa yang kadang membuat mereka kaget, ahhahahahahha *lagi-lagi saya tertawakan?
Asal jangan pernah menertawai kejelekan orang lain. Menertawakan kebodohan dirI sendiri itu lebih baik. Hidup ketawaaaa hahahahhahaa biar dikira orang gila =))

Senin, 21 November 2011

Get a beautiful new name ;)

_Penggalan kisah_ "maaf cerita saya kepotong-potong tapi tetap ingin mengisahkan."

Malam tanggal 18 Oktober 2011, sekitar jam delapan malam diumumkanlah desa tempat kami akan mengabdi nanti. Kita semua berkumpul dalam kelas mendengarkan nama-nama kami disebut satu persatu. Ada perasaan sedih karena harus berpisah dengan teman-teman yang sudah seminggu bersama dan satu kamar. hiks.. Terutama teman-teman dari sulsel. Saya sekamar dengan empat perempuan yang semuanya berasal dari kabupaten yang sama di Sulsel yaitu Kabupaten Takalar. Ahahahah ini suatu kebetulan yang ajaib. Mereka sendiripun heran.

Saya perkenalkan mereka dulu. Ada Hasniati alias Daeng Te'ne (manis), Jumasiah a.k.a Daeng Asih (pengasih), Hasrianti atau Daeng Memang (benar), dan ada Ernawati yang biasa dipanggil Daeng Rela (berkobar). Oh iya, setelah sehari satu kamar dengan mereka saya dapat nama baru. Saya dianugerahi gelar Daeng atau istilah Makassarnya 'Pakdaengang' oleh mereka.
Pakdaengang adalah nama yang diberikan orang-orang suku Makassar pada anak-anaknya, kerabat atau orang dekat yang mengandung makna keakraban atau panggilan kesayangan terhadap seseorang. Nama yang diberikan biasanya disesuaikan dengan sifat, karakter atau fisik seseorang. Bisa juga sebagai harapan agar yang diberi nama, sifatnya bisa sama dengan namanya. Sehingga nama-nama pakdaengang adalah nama-nama yang baik. Namun ada juga yang menggandeng pakdeangang dari nama leluhurnya terdahulu. Dan saya diberi nama Daeng Kebo (putih) karena katanya kulit saya putih. Sebelumnya saya mau dikasih daeng gakgah (cantik) tapi itu terlalu bagus dan saya juga menolak :p maka disepakatilah gelar daengku adalah kebo. Thank you so much all of you :) I love this name ups my name hehheh